Patologi Sosial 2 : kenakalan remaja
Penulis
: Kartini Kartono
Edisi
: Edisi kesatu cetakan empatbelas
Subyek
: masalah sosial,
psikologi
Penerbit
: Rajawali Pers - Depok
Ringkasan :Kejahatan anak remaja (juvenile delinquency) makin hari
menunjukkan kenaikan jumlah dalam kualitas kejahatan dan
peningkatan dalam kegarangan serta kebengisannya yang
dilakukan dalam aksi-aksi kelompok. Gejala ini akan terus-menerus
berkembang sejalan dengan perkembangan teknologi,
industrialisasi, dan urbanisasi.
Wujud perilaku kejahatan tersebut seperti kebut-kebutan di jalan
raya yang membahayakan, ugal-ugalan, brandalan, urakan yang
mengacaukan lingkungan, perkelahian antar gang, tawuran yang
membawa korban jiwa, membolos sekolah lalu bergelandangan di
jalan-jalan dan mal-mal serta bereksperimen bermacam-macam
kedurjanaan dan tindak a-susila, kecanduan dan ketagihan bahan
narkoba, homoseksualitas, erotisme anal dan oral, dan gangguan
seksual lain disertai tindak-tindak sadistis, komersialisasi seks,
pengguguran janin oleh gadis-gadis, dan masih banyak lagi.
Apa yang menjadi penyebab terjadinya juvenile delinquency itu?
Karena pewarisan secara genetika, konflik batin karena tekanan
jiwa, internalisasi simbolis yang keliru atau pengaruh keluarga?
Bagaimana penanggulangannya?
Penulis mengupasnya dalam buku ini secara gamblang dengan
mengacu kepada teori-teori biologis, psikogenis, sosiogenis, dan
subkultur delikuensi sehingga akan menjadi pengetahuan berguna
bagi para mahasi akademisi, profesional yang berkecimpung
dengan permasalahan kenakalan remaja. Juga yang tidak kalah
pentingnya bagi para orang tua yang tentu saja tidak menginginkan
permasalahan anak remaja ini terjadi pada keluarganya.
Daftar copy :
No. |
Barcode |
Lokasi |
No. Rak |
Ketersediaan |
1 |
20252362 |
Perpustakaan Pasca Sarjana |
300 |
Tersedia |
2 |
20252765 |
Perpustakaan Pusat |
300 |
Tersedia |
Diproses dalam : 0.15412998199463 detik