Prinsip-Prinsip Ekonomi Ed. 13 Jilid 2
Penulis
: Karl E. Case and Ray C. Fair
Collation
: xxiv, 397 halaman; 28 cm
Penerbit
: Erlangga - Jakarta
Ringkasan :Tujuan dari buku Prinsip-Prinsip Ilmu Ekonomi, edisi ke-13 ini, seperti halnya pada edisi pertamanya. adalah membangkitkan ketertarikan mahasiswa terhadap cara kerja perekonomian serta kekuatan dan luasnya cakupan ilmu ekonomi. Tema dasarnya adalah memperkenalkan disiplin ilmu ekonomi dan memberikan pemahaman dasar tentang bagaimana perekonomian bekerja. Hal ini membutuhkan bauran dari teori ilmu ekonomi, materi-materi kelembagaan, dan penerapan di dunia nyata. Buku ini mempertahankan keseimbangan di antara komposisi ini di tiap babnya. Buku ini menangani tantangan pembelajaran dari banyaknya materi yang perlu dibahas oleh pengajar, dan untuk dipahami oleh mahasiswa dengan: (1) Pendekatan tiga lapis dalam menjelaskan konsep konsep penting dengan kisah, grafik, dan persamaan yang relevan; (2) Fitur-fitur pedagogis yang mengilustrasikan dan memperkuat konsep-konsep penting dengan contoh dan penerapan dari dunia nyata yang relevan bagi mahasiswa; (3) Grafik serta (4) Pertanyaan dan soal dengan variasi yang luas Diharapkan setelah mempelajari buku ini para pembaca akan memiliki pemahaman dasar tentang cara kerja perekonomian pasar, apresiasi terhadap hal-hal yang dijalankannya dengan baik, dan mengetahui hal-hal yang kurang baik dijalankannya. Selain itu diharapkan juga bahwa pembaca mulai mempelajari seni dan ilmu dari cara berpikir ekonomi dan mulai melihat sejumlah kebijakan, dan bahkan setiap keputusan pribadi, dengan sudut pandang yang berbeda.
Buku Jilid 2 ini diorganisasikan di seputar makroekonomi. Pengorganisasian bab-bab makroekonomi dalam buku ini senantiasa mencerminkan keyakinan para penulisnya bahwa cara terbaik untuk memahami kurva penawaran agregat (AS) dan permintaan agregat (AD), mahasiswa perlu mengetahui dengan baik tentang cara kerja pasar barang maupun pasar uang. Logika di balik kurva permintaan sederhana menjadi keliru ketika diterapkan pada hubungan antara permintaan agregat dan tingkat harga. Demikian pula, logika di balik kurva penawaran sederhana menjadi keliru jika diterapkan pada hubungan antara penawaran agregat dan tingkat harga. Maka, hal-hal ini diajarkan sedikit demi sedikit dengan secara perlahan menuju model AS/AD Penulis juga berkeyakinan bahwa mahasiswa lebih mudah memahami persoalan pertumbuhan jika sudah memahami logika dan kontroversi mengenai siklus jangka pendek, inflasi, dan pengangguran.
Daftar copy :
No. |
Barcode |
Lokasi |
No. Rak |
Ketersediaan |
1 |
00252491 |
Perpustakaan Pusat |
300 |
Tersedia |
2 |
00252492 |
Perpustakaan Pusat |
300 |
Tersedia |
Diproses dalam : 0.14894008636475 detik