Header Logo
Bahasa Indonesia
Koleksi
Menunggu respon server .....
Mengenalkan Perpustakaan UMY Melalui User Education
Penulis : Aidilla Qurotianti Tanggal Publikasi : 11 October 2022

Tahun ini Perpustakaan UMY mengadakan Pendidikan Pemakai (User Education) kepada mahasiswa baru guna mengenalkan fasilitas dan layanan yang terdapat di Perpustakaan UMY. Pendidikan pemakai adalah pelatihan untuk mahasiswa baru UMY terkait fasilitas dan layanan perpustakaan. Selain itu dalam mahasiswa baru juga akan dikenalkan dengan pelatihan Literasi Informasi (LI). Pelatihan LI yaitu pelatihan yang menjelaskan cara mengakses dan mengevaluasi informasi, menggunakan MS Word dengan maksimal, cara mencegah tindakan plagiasi, dan menggunakan Reference Manager Tools (Mendeley, Zotero, dan Endnote).

Pendidikan pemakai ini bersifat wajib diikuti oleh mahasiswa baru angkatan 2022 yang dilaksanakan secara daring ataupun luring (pilih salah satu). Pada sesi daring, mahasiswa akan menyimak penjelasan dari pustakawan UMY melalui platform Zoom selama 60 menit. Sedangkan pada sesi luring, mahasiswa bisa datang ke Public Space lantai 1 Perpustakaan UMY dan pustakawan akan menjelaskan materinya melalui LCD dan dilanjutkan dengan Library Tour. Setelah itu peserta akan mendapatkan e-sertifikat sebagai bukti telah mengikuti kegiatan tersebut. Adanya kegiatan ini bertujuan agar mahasiswa baru dapat mengetahui seluruh fasilitas dan layanan yang terdapat di Perpustakaan UMY sehingga mereka dapat memanfaatkannya secara maksimal.

Acara ini berlangsung mulai dari tanggal 21 September 2022 s/d 1 Oktober 2022. Bagi teman perpus yang belum mengikuti pendidikan pemakai silahkan mendaftarkan diri melalui link berikut https://linktr.ee/ueumy.

 

Information